Advertisment Image

Siap Ikut Pra-Popnas, Cabor Sepak Takraw Tunggu Intruksi Dispora Untuk TC

Reporter : Ersan
Editor : Ogi
www.tras.id – Bengkulu – Cabang olahraga (cabor) sepak takraw sampai saat ini masih tunggu intruksi program training centre (TC) dari Dinas Pemuda Olahraga (Dispora) Provinsi Bengkulu. Sejak tim ini terbentuk sebulan lalu, program persiapan sudah berjalan. Informasinya TC mulai bergulir September depan.

Skuad sepak takraw Pra-Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Pra-POPNAS) Bengkulu dalam perhelatan olahraga multi event itu hanya mengirimkan satu tim putra. Event olahraga pelajar ini akan dipentas di Kota Lampung bulan Oktober mendatang 2022.

Pelatih kepala tim sepak takraw Pra-POPNAS Bengkulu, Erizal, menjelaskan tim sepak takraw putra yang disiapkan, program latihannya berjalan di daerah
masing-masing. Disesuaikan jadwal yang sudah ditentukan pelatih.

“Tim ini ditangani pelatih yang sudah ditunjuk langsung oleh Pengurus Provinsi Persatuan Sepak Takraw Selurh Indonesia (Pengprov PSTI) Bengkulu. Ada dua pelatih dan satu manajer,” kata Erizal via pesan WhatsApp yang diterima media ini, Kamis (11/8/22).

 

Lanjut pensiunan ASN Dispora Provinsi Bengkulu itu, satu tim itu diperkuat 12 pemain. Atlet- atletnya benar-benar melalui seleksi ketat dalam pagelaran Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA). “Jadi 12 petakraw itu asalnya dari kabupaten/ kota. Maka itu persiapannya digelar di masing-masing kabupaten/ kota,” paparnya.

Tim sepak takraw Pra-POPNAS Bengkulu musim ini, mayoritas diperkuat atlet takraw Bengkulu Selatan (BS). Dari 12 petakraw, 8 dari BS. Empat orang lainnya yakni masing-masing tiga dari Rejang Lebong, dan satu orang dai Mukomuko. “Inilah skuadra sepak takraw Bengkulu yang berlaga di Pra-POPNAS,” jelas Erizal.

Terkait sparing tanding, tambah Erizal, sudah diagendakan satu bulan. Jika tidak ada halangan, sparing tanding dilakoni ketika jalani program TC dari Dispora. Tapi cukup di Provinsi Bengkulu saja. Pasalnya melihat kondisi yang tidak memungkinkan.

“Nantinya yang medapingi dua orang pelatih dan satu asisten. Yakni Feby Elra Perdima, M.Pd, saya sendiri (Erizal-red.) Serta satu asisten pelatih Nop Okta Saputra. Mudah-mudahan tim takraw kita bisa berbicara pada Pra-POPNAS, otomatis meraih tiket POPNAS,” ujar Erizal. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *