Advertisment Image

Sambut Libur Idul Fitri, Disparpora Siapkan TIS

Kepala Disparpora Kepahiang, Rudi Andi Sihaloho. (foto: dok/tras.id)

Reporter: Agustian
Editor: Dedi HP

KEPAHIANG, tras.id – Menyambut libur panjang hari raya Idul Fitri tahun 2024, Disparpora Kepahiang menyiapkan Tourist Information services (TIS) di beberapa lokasi strategis dalam kawasan kota dan di pos-pos jalur mudik.

TIS tersebut diharapkan dapat membantu masyarakat dan pelancong yang membutuhkan informasi destinasi wisata saat berlibur hari raya di Kepahiang. Kehadiran TIS juga sebagai bentuk komitmen pelayanan prima olah Pemkab Kepahiang terhadap tamu yang datang ke Kepahiang.

“Nanti petugas akan memberikan informasi lengkap seputar objek wisata yang ada di Kepahiang. Sehingga masyarakat yang datang ke Kepahiang dapat dengan mudah menjangkau destinasi wisata,” jelas Kepala Disparpora, Rudi Andi sihaloho.

Pihaknya juga akan menyiapkan brosur yang berisi informasi kawasan wisata, event, amenitas, hotel, villa, kuliner dan transportasi menuju destinasi wisata. Selain itu, pihaknya juga akan berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk mewujudkan rasa aman dan nyaman bagi wisatawan selama berlibur di Kepahiang.

Semua pihak akan terlibat, seperti TNI-Polri selain menjaga keamanan dan ketertiban, mereka bersama Dishub juga akan mengatur lalu lintas menuju objek wisata untuk menghindari macet panjang karena ramainya antrian kendaraan yang masuk ke objek wisata, kelompok sadar wisata dan berbagai komunitas akan memberikan informasi dan pendampingan pada wisatawan. Ini adalah untuk menciptakan keamanan dan kenyamanan di Kepahiang.

Ia meyakini libur Idul Fitri akan dimanfaatkan masyarakat untuk berlibur bersama di objek-objek wisata yang ada. Bahkan, tak menutup kemungkinan warga yang sekedar melintas di Kepahiang juga akan singgah menikmati sajian panorama alam bumi Sehasen yang memikat.

“Kita diuntungkan dengan lokasi wisata yang tak begitu jauh dari jalur lintas sumatera, sehingga selain yang memang ingin ke Kepahiang, warga yang melintas juga akan mampir ke objek wisata kita, seperti di jalur menuju Linggau kita memiliki Kebun Teh, Danau dan Kebun Bunga. Pada jalur menuju Pagaralam kita memiliki objek wisata Air Terjun dan menuju Bengkulu kita memiliki potensi Bunga Rafflesia dan Bunga Bangkai,” ujarnya. (*/adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *