Advertisment Image

Naik Tipe A, Danrem 041/Gamas Dijabat Bintang Satu

Editor: Dedi HP
Sumber/foto: Korem 041/Gamas
www.tras.id–  Perubahan status menjadi tipe A membuat Korem 041/Gamas naik tingkat dan resmi dijabat Jenderal Bintang Satu (Brigjen TNI). Ini setelah Komandan Korem (Danrem) 041/Gamas Kolonel Kav Yanuar Adil resmi dilantik menjadi Brigadir Jenderal TNI oleh Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P. bertempat di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Selasa (09/06/2020) lalu bersama 83 Pati lainnya.
Dirilis dari dinas penerangan angkatan darat, pelaksanaan kenaikan pangkat 84 Pati TNI tersebut terdiri dari 74 Pati TNI AD yang kesemuanya naik dari Kolonel menjadi Brigjen, kemudian 3 Pati TNI AL dan 7 Pati TNI AU.
Kapenrem 041/Gamas Kapten Cpm M.Lumban Raja,S.H membenarkan terkait kenaikan pangkat Danrem 041/Gamas menjadi Bintang satu. “Betul, pelaksanaannya dilakukan di Mabes TNI Jakarta pada selasa 9 juni 2020, bahwa pelaksanaan kenaikan pangkat Danrem 041/Gamas bersamaan dengan 83 orang Pati TNI dan tradisi laporan ini dikenal dengan istilah laporan korps kenaikan pangkat pati TNI,” terangnya, Rabu (10/06/2020)
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakasad) Letjen TNI Moch. Fachruddin, S.Sos., Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P., dan Kasum TNI Letjen TNI Joni Supriyanto, serta Pejabat utama Mabes TNI lainnya.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *