Advertisment Image

Danrem 041/GAMAS Gelar Silaturahmi dan Angkat Warga Kehormatan

Reporter: Dedi HP
Foto: Korem 041/Gamas
www.tras.id – Komandan Korem 041/Gamas Brigjend TNI Yanuar Adil didampingi Dandim 0407/Bengkulu Kol. Inf Uchi Cambayong, S.IP menggelar silaturahmi ke Balai kota Bengkulu dan Kantor Bupati Bengkulu Tengah dalam rangka memperkenalkan diri sebagai Danrem 041/Gamas yang baru pasca dilantiknya menjadi Brigadir Jenderal TNI beberapa hari yang lalu dan telah ditetapkan Korem 041/Gamas menjadi Korem Tipe A. Senin, (16/6/2020).
Dalam kesempatan tersebut Danrem 041/Gamas menjadikan Walikota Bengkulu, Helmi Hasan serta Bupati Bengkulu tengah, Ferry Ramli menjadi warga kehormatan Korem 041/Gamas. Pengangkatan Walikota Bengkulu serta Bupati Bengkulu tengah menjadi warga Kehormatan Korem 041/Gamas bertujuan mendekatkan hubungan harmonis antara Korem 041/Gamas dan pemerintah daerah.
“Pak walikota dan pak bupati telah berkontribusi dan berpartisipasi dalam mendukung program-program Korem dan Kodim dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat,” kata Danrem.
Dikesempatan yang sama Danrem 041/Gamas memberikan piagam penghargaan serta jaket loreng TNI dan penyematan pin pada walikota dan bupati.
“Dengan menjadi warga kehormatan maka kami harapkan ke depan kerjasama dan harmonisasi program semakin baik. Danrem juga menegaskan pihaknya siap membantu Pemda menghadapi tugas kedepannya, khususnya dalam penanganan bencana kemanusiaan.
“Ke depan saya berharap agar pembangunan Provinsi Bengkulu lebih maju dan terus berkiprah lagi dalam membangun Infrastruktur serta SDM masyarakat Bengkulu,” tegas Danrem.
Hadir dalam kegiatan kunjungan kerja tersebut Dandim 0407, Danlanal Bengkulu, Walikota Bengkulu, Bupati Kab. Bengkulu Tengah, Sekda Kab.Bengkulu Tengah, Kapolres Bengkulu, Kapolres Bengkulu Tengah, Ketua DPRD Bengkulu Tengah dan Ketua Kejaksaan Negeri Bengkulu Tengah serta OPD dilingkungan Pemprov Bengkulu.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *