Advertisment Image

Mengusung Tema New Hope New Leader, Bank Bengkulu Bukber Media Patner

Direktur Bisnis Bank Bengkulu, Iswahyudi saat menyampaikan sambutanya saat buka puasa bersama media patner. (foto: Andreas Putra/tras.id)

Reporter: Andreas Putra
Editor: Herwan Saleh

BENGKULU, tras.id – Jajaran Bank Bengkulu pada Senin (25/3) menggelar buka bersama media patner. Mengusung tema New Hope New Leader, Bank Bengkulu berharap bisa lebih maju dan bergerak lebih cepat menjadi bank kebanggan masyarakat Bengkulu serta menjadi bank andalan bagi Pemda.

“Harapan kami Bank Bengkulu tumbuh dan berkembang menjadi bank tangguh. Terpenting Bank Bengkulu mampu mendukung perekonomian Bengkulu,” ungkap Direktur Bisnis Bank Bengkulu, Iswahyudi dalam sambutannya.

Bank Bengkulu membutuhkan dukungan dari media massa dalam menyebarluaskan informasi dan promosi berkaitan degan program-program yang ada di Bank Bengkulu. Sehingga informasi mengenai Bank Bengkulu menyebar luas sampai ke seluruh masyarakat Bengkulu.

“Kehadiran media pada acara ini sangat penting, karena kami percaya bahwa energi positif dari para media partner akan membantu memperkuat hubungan antara Bank Bengkulu dan masyarakat,” tambahnya.

Ia melanjutkan, Bank Bengkulu berkomitmen mengadakan pertemuan rutin lainnya guna mengupdate program-program yang telah dilaksanakan. Dengan demikian masyarakat Bengkulu dapat mengetahui peran dan kontribusi Bank Bengkulu dalam pembangunan daerah.

“Kami akan terus berupaya untuk menyebarkan informasi mengenai Bank Bengkulu dan program-programnya kepada masyarakat. Kami juga mengajak menjadi bagian dari Bank Bengkulu dengan membuka rekening di bank kami,” ungkap Iswahyudi.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *