Advertisment Image

Komisi I Tampung Aspirasi Pengunjuk Rasa

Reporter: Ersan Rahmatullah
Editor  : Dedi HP
www.tras.id- Komisi I DPRD Benteng pada Kamis (27/5/2021) menerima perwakilan pengunjuk rasa yang tergabung dalam Gerakan Lima Kamis yang merupakan massa gabungan dari LSM Pekat Bengkulu dan Ormas Grashi Bengkulu.
Dalam hearing tersebut, Ketua Komisi I DPRD Benteng, Arsyad Hamzah menjelaskan pihaknya akan menampung apa yang disampaikan para pengunjuk rasa dan segera menindaklanjutinya dengan memanggil pihak-pihak terkait dalam tuntutan pengunjuk rasa.
“Apa yang disampaikan tadi kami tampung dan akan kami tindak lanjuti, tentu hal ini akan kami konfirmasi pada pihak terkait dalam waktu dekat,” kata Arsyad.

Ketua Komisi I, Arsyad Hamzah berdialog dengan perwakilan pengunjuk rasa

Sebelumnya, aksi unjuk rasa tersebut menuntut dugaan pelanggaran hukum yang merugikan keuangan daerah diusut tuntas, seperti dugaan adanya kegiatan fiktif dalam penyusunan Rencana Detail Tata Ruang (RDTR), dugaan suap perda inisiatif batu bara, dugaan korupsi retribusi Tenaga Kerja Asing (TKA) dan beberapa kasus lainnya.
“Kami berharap wakil rakat dapat menindaklanjuti masalah ini,” kata ketua Grashi Benteng, Nasirwandi.(*/adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *