Advertisment Image

Ketua DPRD Bengkulu Utara, Meminta Seluruh OPD Wajib Penuhi Target

www.tras.id – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Kabupaten Utara meminta seluruh Kepala organisasi Perangkat Daerah (OPD) agar gerak cepat mengeksekusi program 100 hari Bupati Arie Septia Adinata, SE M.AP dan Wakil Bupati Sumarno, S.Pd. yang baru.

 

Ketua DPRD Bengkulu Utara Parmin, S.IP meminta Kepala organisasi perangkat daerah untuk benar-benar memahami target dan visi misi bupati dan wakil bupati. bahkan ia mengetahui jika bupati dan wakil bupati sudah memberikan target kepada seluluruh jajaran organisasi perangkat daerah untuk memenuhi target pembangunan dan program-program unggulan yang akan dilaksanakan selama kepemimpinannya lima tahun ke depan.

 

”tentunya kami sudah berdiskusi Panjang dengna Pak Bupati terkait dengan target – target pembangunan kedepanya di setiap organisasi perangkat daerah. ia juga menegaskan seluruh Kepala OPD harus segera mungkin menyesuaikan dengan ritme kerja Bupati dan Wakil Bupati,” terangnya

 

Ia juga menambahkan yang terpenting adalah menyusun program yang sesuai dengan visi misi Bupati dan Wakil Bupati. sehingga OPD harus mampu mewujutkan target pembangunan sesuai dengan tanggug jawab masing-masing OPD tersebut.

 

Bupati Bengkulu Utara sebelumnya sudah menghimbau kepada seluruh OPD untuk meningkatkan kinerja target pembangunan daerah. serta menganjurkan semua OPD tehnis di bawa jajaran agar lebih rajin berburu dana ke pusat untuk mendukung pembiayaan program masing-masing dinas.

 

Hal ini sangat didukung oleh Parmin, ia menilai jika apa yang ditegaskan oleh bupati Arie sangatlah tepat. dengan kondisi APBD Bengkulu Utara yang sangat terbatas kalau hanya mengandalkan dana APBD saja, maka program-program akan sangat sempit dan terbatas.

 

”itulah sebabnya Kepala OPD agar melakukan pendekatan ke Kementerian tehnis masing-masing . karena setiap kementerian di pusat memiliki anggaran dan bisa dialokasikan sesuai permintaan dari OPD tehnis di daerah. sehingga apa yang menjadi kebutuhan masyarakat terutama untuk pembangunan Bengkulu Utara bisa segera terjawab,” pintanya. (ADV)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *