Advertisment Image

Ini Dia Manfaat Yogurt Bagi Kesehatan Tubuh

Tras.id – Selain memiliki rasa yang asam menyegarkan, ternyata Yogurt juga memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh lho. Hal itu bukan tanpa sebab, karena yogurt merupakan hasil dari fermentasi susu.

Lantas, seperti apa sajakah manfaat Yogurt untuk kesehatan tubuh? Nah, untuk mengetahui jawaban dari pertanyaan tersebut, mari kita simak saja langsung ulasannya di bawah ini.

  1. Bisa Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Manfaay pertama yang akan kamu dapatkan dari mengonsumsi yogurt secara rutin dan teratur, yakni bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Pasalnya, yogurt memiliki kandungan probiotik yang berperan untuk Yogurt kaya akan probiotik yang bermanfaat meningkatkan sistem kekebalan tubuh sehingga sangat membantu dalam melawan serangan radikal bebas.

Bukan hanya itu saja, yogurt juga diperkaya dengan kandungan magnesium, selenium, dan zinc bertugas untuk menjaga sistem kekebalan tubuh.

Bahkan yang lebih hebatnya lagi, yogurt memiliki vitamin D yang dapat mencegah serta meredakan penyakit seperti flu.

  1. Dapat Memelihara Kesehatan Tulang dan Gigi

Selain meningkatkan sistem kekebalan tubuh, mengonsumsi yogurt juga diyakini dapat memelihara kesehatan tulang dan gigi.

Hal ini berkat kendungan kalsium, fosfor, dan kalium yang berperan untuk meningkatkan kepadatan gigi dan tulang. Dengan mengonsumsi yogurt, tentu saja dapat meminimalisir risiko masalah osteoporosis.

Tak hanya sampai disitu, bahkan yogurt juga dibekali dengan kandungan asam laktat yang berperan untuk melindungi gusi dari infeksi.

  1. Bagus Untuk Penderita Hipertensi

Menurut informasi yang didapat, mengonsumsi yogurt secara rutin dan teratur memiliki kemampuan untuk menurunkan tekanan darah tinggi.

Manfaat tersebut berkat kandungan kalium yang bekerja untuk mengeluarkan natrium dari dalam tubuh. Nah, natrium inilah yang menjadi pemicu dari meningkatnya tekanan darah menjadi lebih tinggi (hipertensi).

  1. Dapat Memelihara Kesehatan Sistem Pencernaan

Apakah kamu termasuk salah satu orang yang sering mengalami masalah susah BAB? Jika iya, maka dianjurkan bagi kamu untuk mengonsumsi yogurt secara rutin dan teratur.

Pasalnya, yogurt kaya akan kandungan probiotik yang dapat membantu untuk melancarkan susah buang air besar. Tak hanya itu saja, bahkan mengonsumsi yogurt juga diyakini efektif untuk mengatasi masalah sembelit hingga diare.

  1. Dapat Mengurangi Risiko Kanker

Memang tidak bisa dipungkiri lagi, bahwa kanker merupakan salah satu jenis penyakit yang ditakuti oleh semua orang.

Bagaimana tidak? Sebab penyakit yang satu ini kerap berujung dengan kematian. Berdasarkan dari hasil penelitian, menyebutkan bahwa mengonsumsi yogurt secara rutin cukup efektif untuk mengurangi risiko penyakt kanker.

  1. Mampu Meningkatkan Fungsi Otak

Pada dasarnya, yogurt dibekali dengan kandungan vitamin B yang berkhasiat untuk meningkatkan fungsi otak serta membantu pertumbuhan jaringan otak.

Bukan hanya itu saja, yogurt juga didukung dengan zat probiotik yang dapat mengurangi risiko masalah otak seperti alzheimer, autisme, hingga parkinson.

  1. Dapat Memelihara Kesehatan Jantung

Seperti yang sudah diketahui, bahwa jantung merupakan salah satu organ yang memiliki peran penting dalam kesehatan tubuh.

Apabila organ jantung bermasalah, tentu saja hal ini dapat memberikan dampak yang sangat fatal terhadap tubuh.

Kabar baiknya, mengonsumsi yogurt secara rutin dan teratur berkhasiat untuk memelihara kesehatan jantung.

  1. Dapat Memperbaiki Suasana Hati

Manfaat berikutnya dari mengonsumsi yogurt, yakni dapat memperbaiki suasana hati. Ya, hal ini dikarenakan yogurt memiliki zat yang bersifat antidepresan.

Ditambah lagi dengan citarasa yogurt yang lezat dan menyegarkan, sehingga bisa meningkatkan mood bagi siapa saja yang mengonsumsinya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *