Advertisment Image

Sekda Berharap Pemilu Berjalan Damai dan Gembira

Sekda Kepahiang, Dr. Hartono, S.Pd, M.Pd
(foto: Agustian/tras)

Reporter: Agustian
Editor: Dedi HP
tras.id, KEPAHIANG – Sekda Kepahiang, Hartono mengapresiasi langkah strategis jajaran kepolisian melakukan pengamanan kota dalam menghadapi beberapa kemungkinan menjelang, saat dan pasca pemungutan suara. Salah satu persiapan itu melalui simulasi Sispamkot yang digelar Senin (16/10/23).

Kapolres Kepahiang AKBP Yana Supriatna S.I.K.,M.Si mengatakan Simulasi Sispamkota ini melibatkan personel dari Kepolisian, serta instansi terkait lainnya. Kegiatan ini menjadi bukti nyata komitmen Polres Kepahiang menjaga ketertiban dan keamanan selama proses Pemilu 2024.

“Sispamkota ini merupakan langkah strategis yang kami ambil untuk memastikan bahwa kami siap dan mampu menjaga keamanan selama proses Pemilu 2024 di Kabupaten Kepahiang,” kata Kapolres Kepahiang.

Pasca simulasi, Sekda, Hartono berharap pelaksanaan Pemilu di Kepahiang berjalan aman, damai dan gembira. Sebab itu, ia mengimbau bila ada pihak-pihak yang menemukan pelanggaran atau merasa dicurangi dapat menyalurkannya pada lembaga yang sudah ada, seperti Bawaslu. Jadi, menurutnya tidak perlu unjuk rasa atau bahkan sampai melakukan kerusuhan, karena berpotensi menjadi pidana.

“Sebentar lagi kita pesta demokrasi. Yang namanya pesta kita harus riang dan gembira. Sebab itu saya berharap Pemilu di Kepahiang berlangsung damai dan gembira,” ujar Sekda.

Sispamkot juga dihadiri Pamatwil Kepahiang Kombes Pol H. Joko Suprayitno, S.ST.MK, Kapolres Kepahiang AKBP Yana Supriatna, S.I.K,. M.Si, Forkopimda Kab. Kepahiang dan juga PJU Polres Kepahiang.(*/adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *