Advertisment Image

Waspada Angin Kencang dan Gelombang Tinggi di Perairan Bengkulu

Reporter : Darmawansyah
Editor : Herwan Saleh
www.tras.id – Masyarakat Bengkulu, khususnya yang berada di sekitar garis pantai dan para nelayan yang hendak beraktivitas di lautan diimbau waspada terhadap gelombang tinggi dan hujan deras disertai angin kencang. Bahkan BMKG merilis peringatan dini potensi gelombang tinggi di perairan Enggano dan Samudera Hindia Barat Bengkulu.

“Waspada gelombang dengan ketinggian mencapai 5 meter di wilayah perairan Enggano dan mencapai 6 meter di Samudera Hinida Barat Bengkulu,” jelas Prakirawan BMKG, Winda Ayu Kusumawati.

Dia menambahkan, potensi hujan lebat disertai kilat dan guruh dan angin kencang sesaat dapat terjadi di Kota Bengkulu, Seluma, Bengkulu Tengah, Bengkulu Utara, Rejang Lebong, Kepahiang, Bengkulu Utara dan Bengkulu Selatan.

“Pagi hari umumnya berawan dengan potensi hujan, siang dan sore hari umumnya berawan dengan potensi hujan lebat di Kota Bengkulu, Seluma, Bengkulu Tengah, Bengkulu Utara, Rejang Lebong, Kepahiang dan Lebong,” tambahnya.

Suhu udara mencapai 16-32 derajat celcius dengan kelembapan udara 65-100% serta angin bertiup dari Timur ke Barat dengan kecepatan 05-36 Km/jam.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *