Advertisment Image

Berkah Ramadhan, Korem 041/ Gamas Bagi-Bagi Takjil

Prajurit Korem 041/Gama berbagi takjil di depan Makorem sebagai kegiatan rutin di bulan Ramadhan. (foto: Doni P/tras.id)

Reporter: Doni P
Editor: Dedi HP
BENGKULU, tras.id – Berbagi di bulan suci Ramadhan, Korem 041/Gamas berbagi takjil pada masyarakat pengguna jalan, Jum’at (7/4/23).

Berbagi takjil pada masyarakat merupakan upaya menanamkan kebaikan pada sesama.

“Memberi dengan hati yang tulus ikhlas sangat bermanfaat bagi orang lain sekalipun sedikit. Berbagi merupakan wujud kerelaan dari pribadi seseorang juga kebiasaan baik dalam kehidupan manusia. Karena hal ini akan menumbuhkan rasa simpati dan kasih sayang sesama,” jelas Danrem melalui Kasilog Kasrem 041/Gamas, Kolonel Inf Eka Octavianus Wahyu Cahyano.

Pembagian takjil ini kali ketiga yang dilaksanakan secara rutin setiap hari Selasa dan Jumat pukul 17.00 WIB
Dengan penuh semangat dan rasa kasih sayang para prajurit membagikan takjil kepada setiap orang yang melintasi jalan raya di depan kantor Makorem.

Dengan keterbatasan , hati yang ikhlas dan penuh kesederhanaan ini Korem 041/Gamas dan jajaran dapat melaksanakan kegiatan berbagi berkah ini sebagai wujud keperdulian kepada masyarakat sekeliling dan menjadi cermin agar sesama kita saling membantu, peduli, rasa kebersamaan dan kasih sayang tetap terpelihara, lebih khusus sebagai komando kewilayahan agar terus terbina kemanunggalan TNI dengan Rakyat. sehingga menjadi solusi ditengah kesulitan rakyat

Turut hadir dalam kegiatan itu Pabintalrem 041/Gamas Letda Chb Yonalis serta anggota Korem 041/Gamas.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *