Advertisment Image

Dinsos Jamin Pendidikan Anak Warga Pasar Kepahiang

Kepala Dinsos, Helmi Johan bersama tim dari Dinsos saat kunjungan ke rumah warga di Pasar Kepahiang. (foto: Agustian/tras.id)

Reporter: Agustian
Editor: Dedi HP

KEPAHIANG, tras.id – Dinsos Kepahiang menjamin pendidikan anak warga Pasar Kepahiang yang orangtuanya mengalami depresi. Hal tersebut diungkapkan kepala Dinsos, Helmi Johan usai mengunjungi kediaman warga tersebut, Selasa (16/4).

“Dari kunjungan tadi, ada anggota keluarganya yang masih anak-anak sudah masuk usia sekolah tapi belum bersekolah. Nah kami akan sekolahkan anak itu pada tahun ajaran baru nanti,” kata Helmi.

Ia menjelaskan, anak tersebut sempat terlantar karena ibu dari anak itu mengalami depresi. Mendapat laporan warga, pihaknya langsung melakukan mitigasi dan kunjungan untuk membantu keluarga tersebut.

“Meskipun orang tua dari anak tersebut mengalami depresi, namun anaknya tidak boleh terlantar. Anak itu sudah masuk usia sekolah dan akan kami sekolahkan,” ujarnya.

Ia juga minta, warga sekitar tidak mengucilkan sang anak, apalagi sampai membully. Peran lingkungan dan masyarakat sekitar anak itu tumbuh memiliki pengaruh besar pada tumbuh kembang sang anak.

“Warga kita yang kurang beruntung mari bersama kita bantu. Kekuatan sosial dan gotong royong akan meringankan beban sang anak. Dengan demikian, maka anak akan tumbuh dan berkembang dengan sehat,” ulas Helmi.(*/adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *