Advertisment Image

Beginilah Kondisi Terkini Pasien Positif Covid-19

Reporter/Foto: Nandar Eka N
Editor: Dedi HP
www.tras.id – Setelah mengetahui hasil uji Swab dan terkonfirmasi positif terinfeksi Covid-19, masing-masing pasien langsung melakukan isolasi diri baik di rumah sakit rujukan penanganan Covid-19 atau di rumahnya sendiri. Hingga Kamis (30/04/2020) 10 warga yang terinfeksi Covid-19 terpantau dalam kondisi stabil, sehingga harapan sembuh cukup besar.
“Melalui pihak kontak keluarga kasus 3 dan 4 masih diisolasi mandiri di rumah kondisinya stabil, kemudian kasus pasien 2, 5, 6, 7 di Kepahiang kondisi stabil masih dirawat dan diisolasi di RSUD Kepahiang, pasien ke 8 masih dirawat di rumah sakit rujukan Covid-19 Kota Bengkulu,” jelas Kabid Pelayanan Kesehatan dan SDM Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu, Edriwan Mansyur.
Dia melanjutkan kondisi pasien terkonfirmasi positif yang 4 orang kemarin kondisinya masih stabil.
“Kondisi pasien asal Bengkulu Selatan masih stabil, dan sudah diisolasi mandiri di kediaman yang bersangkutan. Tim surveillance tidak henti-hentinya melakukan contack tracking untuk mencari dan memastikan ada yang tertular atau tidak,” tambahnya.
Kemudian, Edriwan melanjutkan untuk kondisi pasien 10 dan 11 asal Kabupaten Kaur awal terkena sudah menunjukan gejala klinis yaitu bersin-bersin.
“Memang pas awal masuk yang perempuan ditemukan kondisinya bersin saja, dari pantauan kita terima saat ini kondisinya stabil, dan sudah dilakukan isolasi mandiri di rumah sambil tim melalukan contacts tracking,” ungkap Edriwan.
Sementara itu, untuk kasus yang ke 12 merupakan Orang Tanpa Gejala (OTG) yang berasal dari Kota Bengkulu kondisinya juga dalam keadaan stabil dan masih diisolasi mandiri di rumah sakit. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *