Reporter : Andreas Saputra
Editor : Dedi HP
www.tras.id – Jelang Pemilu 2024, jajaran pengurus DPC PDI-P Benteng menggelar rapat koordinasi memantapkan pemenangan partai berlogo banteng moncong putih. Seluruh PAC juga terlibat dalam Rakor itu, sekaligus menghitung kekuatan PAC di wilayah masing-masing.
“Jadi Rakor ini untuk melihat kesiapan masing-masing PAC menjelang Pemilu 2024. Jadi, apa saja yang menjadi titik lemah akan terindentifikasi, dan segera DPC melakukan penguatan-penguatan,” jelas Ketua DPC PDI-P Benteng, Pery Haryadi, S.Sos, M.Si usai memimpin Rakor pada Selasa (06/09/2022) petang.
Pery yang juga menjabat Wakil Ketua I DPRD Benteng, menambahkan, Rakor tersebut juga mengamanahkan PAC-PAC segera menyusun daftar saksi-saksi di setiap TPS.
“PAC segera membentuk saksi. Ini untuk memudahkan pembekalan dan pelatihan, sehingga saksi yang turun nantinya sudah memiliki pemahaman yang matang terkait Tupoksi sebagai saksi,” jelasnya.
Pery yakin, dengan kerja keras dan soliditas para pengurus, kader dan konstituen akan membawa PDI-P jadi pemenang Pemilu dan didaulat menempati kursi ketua DPRD Benteng.
“Setiap Dapil kami yakin ada perwakilan, apalagi kader-kader PDI-P sangat dekat dengan masyarakat,” ujar Pery.(*)