Danrem 041/Gamas dan Gubernur Bengkulu saat bersama Pramuka se Indonesia di lapangan Balai Semarak.(foto: Andreas/tras)
Reporter: Andreas Putra
Editor: Dedi HP
www.tras.id – Danrem 041/Gamas Brigjen TNI Dr. A. Budi Handoyo menghadiri upacara Penutupan Kemah Bela Negara (KBN) dan Penutupan Adat Bhineka Tunggal Ika, Kamis (22/12/2022) di Balai Raya Semarak.
Pada para Pramuka se Indonesia, Danrem 041/Gamas menekankan karakter dan integritas harus tertanam dalam jiwa para Pramuka. Sehingga dapat mengantisipasi kondisi terburuk pengaruh dari luar.
“Pramuka harus memiliki wawasan kebangsaan, jati diri, karakter dan integritas,” kata Danrem.
Sebelumnya, pada kegiatan KBN, Korem 041/Gamas memberikan materi pada para peserta KBN yakni Senam Binjasmil, Pioneer, Pemberian materi wasbang oleh Danrem 041/Gamas Brigjen TNI Dr. A. Budi Handoyo, Bongkar pasang senjata dan Peraturan Baris Berbaris ( PBB ).
Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah menutup secara resmi KBN tersebut, yang juga turut hadir Menteri PPPA, unsur Forkopimda provinsi Bengkulu serta undangan para pejabat baik dari luar provinsi maupun pejabat utama di provinsi Bengkulu.(*)