Advertisment Image

Gelar Reses, Iwan Harjo: Aspirasi Harus Diperjuangkan Dengan Sungguh-sungguh

Reporter : Fery
Editor : Dedi
www.tras.id – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seluma, Iwan Harjo menggelar kegiatan reses masa sidang ke 1 tahun 2023, yang dipusatkan di Desa Taba Kecamatan Talo Kecil.

Iwan Harjo menyampaikan, reses merupakan masa penting sebagai media menjaring aspirasi masyarakat yang nantinya akan dimusyawarahkan bersama pihak eksekutif, dari hasil reses ini akan diperjuangkan karena yang disampaikan masyarakat tidak mengada-ada memang yang saat ini dibutuhkan, jadi sudah sepantasnya untuk diperjuangkan dengan sungguh-sungguh.

“Dalam kesempatan ini, saya mengajak masyarakat untuk terus menjaga kondusifitas antara sesama, mengingat pada tahun 2023 sudah memasuki tahun Pilkada,” katanya, Selasa (28/2)

Adapun aspirasi masyarakat yang menjadi fokus dirinya kedepan, meliputi pembangunan drainase irigasi dari Sukamerindu sampai Desa Taba dan Jembatan gantung Desa Taba Kecamatan Talo Kecil.

“Sudah pasti, dari beberapa aspirasi masyarakat tadi diantaranya ada 2 hal yang menjadi prioritas kita kedepannya, karena ini menyangkut kepentingan masyarakat banyak,” Terang Iwan. (Adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *