Reporter : Ersan
Editor : Fery
www.tras.id – Wakil Ketua Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Bengkulu Suimi Fales,SH.MH yang biasa di sapa (Wan Sui), partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Menggelar reses dalam rangka menjaring aspirasi masyarakat di Dapil I (Satu) di Kelurahan Pengantungan kecematan Ratu Samban Kota Bengkulu, masa sidang ke- II tahun 2022, pada rabu (20/7/2022)
Pada kegiatan reses ini di hadiri Lurah Pengantungan, dan Babinkantibmas,ketua RT setempat, para toko masyarakat,dan beberapa perwakilan warga dari kelurahan pengantungan kecematan Ratu Samban Kota Bengkulu.
Pada acara reses Wan Sui ini, di banjiri usulan dari Warga, salah satunya ketua RT 12 Pengantungan Eka Agus menyampaikan, Ia mengusulkan agar dewan Provinsi Bengkulu melakukan Pembenahan Infrastruktur dan Kebersihan Kawasan Pantai Panjang Kota Bengkulu dan pengaspalan jalan lingkungan sekitar masjid Jamik,serta pembangunan saluran Siring
“Kami dari warga terutama saya sebagai ketua RT 12 Kelurahan Pengantungan Kota Bengkulu menyoroti kondisi kawasan Pantai panjang saat ini tersemeraut dan penuh dengan sampah, apalagi keadaan pantai Panjang itu banyak yang jual baju daster,padahal Pantai itu merupakan kawasan Wisata yang lebih bagus di pulau Bali” Ucap Ketua RT Agus
Ia juga mengusulkan agar Anggota DPRD provinsi Bengkulu membangun jalan aspal yang terletak di kawasan masjid jamik. karena menurutnya jalan tersebut sudah lama rusak,bahkan banyak menelan korban akibat kecelakaan. Kemudian pembuatan siring atau drainase, di lingkungan kelurahan pengantungan
” Jalan di kawasan masjid jamik ini sudah lama rusak, tapi sampai saat ini belum di perbaiki, akibat kondisi jalan itu rusak sudah banyak terjadi kecelakaan. Maka kami berharap agar dewan Provinsi melakukan rehabilitas jalan dan juga rehab derainase, karena apabila hari hujan saluran air banyak yang tersumbat sehingga sering menyebabkan banjir” Keluhnya
Sementara itu menanggapi usalan warga tersebut, Wakil Ketua komisi II DPRD Provinsi Bengkulu Suimi Fales SH.MH mengaku siap memperjuangkan usulan dari warga, dan akan di bahas dalam sidang paripurna nanti
” Pada reses kali ini, semua aspirasi dari warga pengantuangan kota Bengkulu akan kita tampung, baik pembentukan Koprasi maupun rehabilitas jalan, dan pembangunan drainase, akan di perjuangkan pada saat sidang paripurna di DPRD Provinsi Bengkulu” Tutur Wan Sui (*)